Aktivitas · March 11, 2017 1

My First Sento Experience – Review Jakotsuyu Sento, Asakusa, Tokyo

Yang namanya pengalaman pertama tentunya harus dimaksimalkan agar berkesan. Begitu pula dengan pengalaman pertama menjajal sento, pemandian umum khas Jepang. Tidak ingin mati gaya karena tidak tahu harus ngapain, atau jadi ilfil karena tempatnya tidak mantap djiwa, saya memilih Jakotsuyu Sento sebagai destinasi mandi bareng pertama saya di negeri Sakura. Kebetulan, tempat ini memang cukup populer dan banyak direkomendasikan oleh wisatawan asing yang datang ke sana. Dan yap, ternyata benar rekomendasi mereka.

Jakotsuyu Sento terletak di ujung sebuah gang, di belakang sebuah gerai McDonalds di kawasan Asakusa. Meski letaknya agak tersembunyi, tidak sulit sebenarnya untuk menemukannya apabila kita sudah berhasil mencapai gerai McDonalds yang dimaksud. Gunakan saja lampu neon berwarna hijau yang ada di depan gang seperti pada foto di bawah ini sebagai patokan.

IMG 20170216 224155

Lampu neon hijau

Yang membuat sento ini banyak dipuji oleh wisatawan asing adalah keramahannya terhadap perbedaan bahasa. Berbeda dengan Namba Sento yang seolah enggan untuk mengikuti perkembangan jaman, pemandian Jakotsuyu menyediakan fasilitas vending machine dengan label berbahasa Inggris (dan Korea) untuk menjembatani pembelian tiket masuk dan opsi tambahan lain, seperti sewa perlengkapan alat mandi, penggunaan sauna, dan sebagainya. Dengan demikian, tanpa perlu mahir berbahasa Jepang pun kita tetap bisa dengan pede memasuki tempat ini tanpa harus bingung harus berkata apa.

IMG 20170216 224049

Vending machine tiket

Untuk penggunaan vending machine-nya sendiri tidak jauh berbeda dengan vending machine lainnya. Masukkan uang, pilih tiket, dan tiket akan keluar di bagian bawah. Jika sudah, tekan tuas untuk memproses kembalian uang kita (jika ada). Gampang.

Setelah tiket di tangan, langkah selanjutnya adalah menuju bagian ‘resepsionis’ dan menyerahkan tiket tersebut. Jika kita memilih untuk menyewa perlengkapan mandi, kita akan mendapat sebuah bungkusan yang berisi handuk, pencukur jenggot (razor), dan sikat gigi. Tiga yang disebut terakhir tidak penting-penting amat sih sebenarnya, jadi alih-alih memilih opsi perlengkapan mandi komplit seharga ¥140, sebaiknya pilih untuk hanya menyewa handuk saja, yang biayanya jauh lebih murah (¥30 untuk yang berukuran kecil, ¥60 untuk yang berukuran besar). Saya sendiri memilih paket komplit karena penasaran ingin tahu isinya apa saja.

IMG 20170220 064002

Paket perlengkapan mandi (minus handuk)

Meski dari luar tempatnya terkesan kecil, namun di dalam ternyata cukup luas. Jika tidak salah ingat, ada 6 kolam untuk berendam yang tersedia. Saya sendiri tidak tahu apa bedanya karena tidak ada penjelasannya. Lagipula, saat mencoba satu di antaranya, saya sudah langsung mendapat posisi wuenak dan memilih untuk mager di kolam tersebut hingga 15 menit lebih, hehehe.

Karena sento adalah pemandian umum air panas, sudah tentu suhu air dalam kolam cukup panas. Kabarnya bisa di atas 45 derajat. Kabarna loh, saya sendiri juga tidak tahu pasti. Yang jelas, saya biasanya tidak betah dengan suhu tinggi seperti itu. Tapi mungkin karena kedinginan, entah kenapa air di kolam yang saya cemplungin tidak terlalu terasa panas dan saya betah berlama-lama di sana.

Setelah membilas tubuh untuk kedua kalinya, saya pun memutuskan untuk menyudahi aktivitas mandi malam kali itu. Rasanya puas. Tubuh terasa enteng, hangat, dan letih di kaki setelah seharian berjalan sedikit berkurang. Pantas banyak yang awalnya malu-malu mencoba sento justru jadi ketagihan setelahnya. Sepertinya saya pun begitu.

Oh ya, teman-teman yang ingin menjajal sento (atau onsen), jangan lupa pahami dulu aturannya ya. Jangan asal buka baju terus nyemplung ke kolam. Bisa digetok ember sama penduduk Jepang yang ada di sana, hehehe. Detilnya bisa baca artikel tentang aturan mandi di onsen dan sento yang sudah diterbitkan beberapa waktu lalu.

Info dan Peta Lokasi

Nama: Jakotsuyu Sento (蛇骨湯)
Alamat: 1 Chome-11-11 Asakusa, Taitō-ku, Tōkyō-to 111-0032, Jepang
Biaya: ¥460 (tiket masuk), ¥140 (perlengkapan mandi)
Jam Buka: 13.00 – 00.00

Galeri Foto